REHAT – Sriwijaya FC berhasil meraih Satu poin setelah menahan imbang PSMS Medan dengan skor 1-1 di stadion Teladan, Kamis (1/8) kemarin. Dengan raihan Satu poin menambah laju tren positif Laskar Wong Kito setelah sebelumnya berhasil meraih Tiga poin menghadapi Persiraja Banda Aceh.
Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi mengaku dirinya menginstruksikan kepada pemainnya untuk bermain sabar dan lebih tenang menghadapi permaianan PSMS Medan yang terkenal dengan gaya Rap-Rap ini.
“Strateginya kita harus sabar dengan permainan PSMS. Kita harus lebih tenang dan lebih sabar. Selain itu kita lebih mengandalkan counter attack,” kata Kas Hartadi.
Bahkan, pelatih asal Solo ini juga memuji permainan PSMS Medan yang bermain dengan cepat dan keras sehingga membuat anak asuhnya sempat kewalahan. “Permainan PSMS cukup bagus. Mereka memperagakan permainan khas rap-rap. Tapi sekali lagi taktiknya kita harus bermain sabar dan tenang. Itu lah kuncinya,” ungkapnya.
Setelah melakoni laga tandang menghadapi PSMS Medan ini, Sriwijaya FC langsung bertolak ke Bandung, Jawa Barat untuk menghadapi tuan rumah Blitar Bandung United, Rabu (7/8) mendatang.