REHAT – Menjadi salah satu partai pemenang pemilihan legislatif 2019 di Sumsel, Partai Gerindra berhak atas kursi pimpinan DPRD Sumsel. Nama Aswari Rivai digadang-gadang bakal menduduki kursi wakil ketua DPRD Sumsel periode 2019-2024.
Sekretaris DPD Gerindra Sumsel, Nopran Marjani mengungkapkan semula ada dua nama yang diusulkan untuk menjadi wakil ketua DPRD Sumsel. Namun belakangan nama Aswari Rivai yang saat ini menjabat sebagai ketua DPD Gerindra Sumsel yang diajukan ke DPP Partai Gerindra.
“Dari Gerindra pak Aswari yang akan menjadi wakil ketua DPRD Sumsel,” kata Nopran, Selasa (13/8).
Nopran mengatakan, surat keputusan penunjukan Aswari Rivai sebagai wakil ketua dewan segera diterima pihaknya dalam satu atau dua minggu kedepan. “Mudah-mudahan minggu ini keluar SK nya,” imbuh Nopran.
Dikatakan Nopran, Partai Gerindra mengalami peningkatan jumlah suara untuk DPRD Sumsel. Meski perolahan kursi sama dengan pemilihan legislatif 2014 yaitu 10 kursi, namun jumlah suara mengalami peningkatan. Hal itu membuat Partai Gerindra menempati posisi wakil ketua tiga DPRD Sumsel.
Sementara itu perolehan kursi DPRD Kabupaten/Kota juga megalami peningkatan dari 54 kursi pada 2014 kini menjadi 78 kursi.
”Ditambah kursi DPRD Provinsi 10, jadi totalnya 88 kursi yang diraih Gerindra Sumsel pada pemilu 2019,” tukasnya.